Labuhanbatu.WahanaNews.co - Bupati Labuhanbatu Utara (Labura), Dr. Hendri Yanto Sitorus, menunjukkan semangat patriotisme dengan memimpin langsung upacara pengibaran bendera merah putih dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79. Upacara yang berlangsung khidmat ini diselenggarakan di Lapangan Alun-Alun Aek Kanopan pada Sabtu (17/8) pagi.
Tahun ini, peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia mengangkat tema "Nusantara Baru, Indonesia Maju". Tema ini menjadi refleksi atas perjalanan bangsa Indonesia dalam membangun kemajuan dan persatuan, serta tekad untuk terus melangkah maju menuju masa depan yang lebih gemilang.
Baca Juga:
DPP Martabat Prabowo-Gibran Ajak Masyarakat dukung Presiden dan Wakil Terpilih Demi Indonesia Maju
Upacara peringatan detik-detik Proklamasi dimulai tepat pukul 10.00 WIB, ditandai dengan bunyi sirine yang menggema di seluruh penjuru lapangan. Suasana hening dan khidmat menyelimuti seluruh peserta upacara, yang terdiri dari berbagai elemen masyarakat, mulai dari pejabat pemerintah, TNI/Polri, hingga pelajar dari berbagai jenjang sekolah di Kabupaten Labuhanbatu Utara.
Prosesi upacara diawali dengan penghormatan kepada Inspektur Upacara, Bupati Hendri Yanto Sitorus, oleh Komandan Upacara yang diikuti seluruh peserta upacara. Kemudian, pembacaan teks Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia oleh Ketua DPRD Labura, Surya Bakti Simatupang, menambah khidmat suasana.
Puncak acara adalah pengibaran bendera merah putih oleh Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) Kabupaten Labuhanbatu Utara. 35 pemuda dan pemudi terbaik Labura dengan penuh semangat dan keteguhan hati, mengibarkan Sang Saka Merah Putih dengan sempurna. Pengibaran bendera berlangsung aman dan lancar, diiringi oleh alunan lagu kebangsaan "Indonesia Raya" yang dinyanyikan dengan lantang oleh seluruh peserta upacara.
Baca Juga:
DPP Martabat Prabowo-Gibran Ajak Masyarakat dukung Presiden dan Wakil Terpilih Demi Indonesia Maju
Hadir dalam upacara ini seluruh unsur Forkopimda Labura, termasuk Wakil Bupati Samsul Tanjung, Sekretaris Daerah, Kepala Perangkat Daerah, Kepala Badan, Kepala Bagian, serta perwakilan dari BUMN dan BUMD. Para insan pers, organisasi masyarakat (ormas), dan tamu penting lainnya juga turut hadir untuk bersama-sama merayakan hari bersejarah ini.
Usai pelaksanaan upacara, Bupati Hendriyanto dan Wakil Bupati Samsul Tanjung menyerahkan secara simbolis seragam sekolah kepada peserta didik baru tingkat SD dan SMP se-Kabupaten Labuhanbatu Utara. Penyerahan ini merupakan bentuk perhatian dan dukungan pemerintah daerah terhadap dunia pendidikan di Labura.
"Upacara HUT Kemerdekaan ini bukan hanya seremonial belaka, tetapi merupakan momentum penting untuk merefleksikan kembali perjuangan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan. Kita harus meneruskan semangat juang mereka dengan terus membangun bangsa dan negara, mewujudkan cita-cita kemerdekaan yang adil dan makmur," ujar Bupati Hendri Yanto Sitorus dalam sambutannya.