WAHANANEWS - Labuhanbatu | Perusahaan Listrik Negara (PLN) unit pelaksana pelayanan pelanggan (UP3) Rantauprapat melaksanakan apel bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) nasional 2026, Rabu, 14 Januari 2026.
Hal tersebut sebagai wujud nyata komitmen perusahaan dalam menerapkan budaya K3 di seluruh lini operasional.
Baca Juga:
Di Balik Pemulihan Listrik Aceh, Ada Dedikasi Relawan PLN Tanpa Pamrih
Kegiatan tersebut diikuti oleh jajaran manajemen, pegawai, serta mitra kerja, dengan tujuan meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan kerja dalam mendukung keandalan pasokan listrik kepada masyarakat.
Manager UP3 Rantauprapat, Dwita A.S yang juga sebagai pimpinan Apel Bulan K3 Nasional mengatakan bahwa bulan K3 menjadi momentum strategis untuk meneguhkan kembali komitmen seluruh insan PLN UP3 Rantauprapat dalam menciptakan lingkungan kerja yang aman, sehat, dan bebas dari kecelakaan kerja.
Dalam amanat yang disampaikannya, ditekankan bahwa keselamatan kerja bukan hanya sekadar kewajiban, tetapi merupakan kebutuhan dan tanggung jawab bersama yang harus diterapkan secara konsisten dalam setiap aktivitas pekerjaan.
Baca Juga:
Polda Jambi Gelar Sosialisasi DIPA RKA-K/L dan Penandatanganan Pakta Integritas T.A. 2026
Melalui pelaksanaan apel ini, harap manager, PLN UP3 Rantauprapat berharap budaya K3 semakin tertanam kuat, sehingga seluruh pekerjaan dapat dilaksanakan dengan mengutamakan prinsip keselamatan, kepatuhan terhadap prosedur, serta penggunaan alat pelindung diri secara optimal.
Dengan budaya K3 yang kuat, lanjutnya, PLN UP3 Rantauprapat berkomitmen untuk terus meningkatkan kinerja, menjaga keselamatan insan PLN, dan memberikan pelayanan kelistrikan yang andal dan berkelanjutan bagi masyarakat.*