Dalam Rangka Evaluasi Kinerja Pelaksanaan Pilkada, Redaksi Gelar Rapat Koordinasi Wahana News Bersama Kabiro dan Wartawan
ASAHAN.WAHANANEWS.CO - Dalam rangka evaluasi kinerja pada pelaksanaan Pilkada Serentak se- Sumatera Utara tahun 2024 Pimpinan Redaksi Sumatera Utara, Media Wahananews.co menggelar rapat koordinasi redaksi bersama Kabiro dan Wartawan se Sumatera Utara.
Baca Juga:
Polsek Bagan Sinembah Dorong Solusi Persoalan Sampah Lewat Rapat Koordinasi Forkopimcam
Rapat koordinasi ini dimulai pukul 10:00 WIB yang berlangsung di Molivia Cave dan Resto, Jalan SM. Raja Kota Medan, Sumatera Utara, Selasa (10/12/2024).
Dikesempatan tersebut, Hadi selaku tutorial menjelaskan, bahwa bagaimana cara menjadi jurnalistik yang profesional dalam menjaga tugas-tugas jurnalistik.
Hadi pun menjabarkan cara menuliskan berita dengan sarana media lewat Handphone dengan benar yaitu dengan menggunakan huruf huruf kapital atau penggunaan spasi, tanda kutip.
Baca Juga:
Tim Penggerak PKK Rapat Koordinasi Dengan OPD Se-kabupaten Paluta
Kegiatan ini dihadiri oleh Pimpinan Redaksi Sumatera Utara Media Wahananews.co, Staf Redaksi, Kepala Biro se Sumatera Utara dan para wartawan se Sumatera Utara.